Kenali, Gaya Belajar Terbaik mu !
Gaya belajar penting untuk diketahui karena berkaitan dengan cara terbaik seseorang dalam menerima dan mengolah informasi. Willing mendefinisikan, “gaya belajar sebagai kebiasaan belajar yang disenangi oleh pembelajar. Gaya belajar ini menjadi kunci bagaimana seseorang dapat menjadi unggul dengan mengetahui gaya belajar dan menggunakannya secara optimal.
Menurut Bobby DePorter & Mike Hernacki, gaya belajar seseorang adalah kunci untuk mengembangkan kinerja dalam pekerjaan, disekolah, dan dalam situasi antar pribadi. Bagaimana tidak membingungkan, gaya belajar yang digunakan di sekolah cenderung di sama ratakan bagi setiap siswa sementara mereka memiliki gaya belajarnya masing-masing. Maka jangan heran jika si A lebih unggul daripada yang lain, itu mungkin salah satunya karena ia mendapat cara belajar di kelas yang sesuai dengan gaya belajarnya.
Kenali, Gaya Belajar Terbaik mu ! |
Sekurang-kurangnya ada tiga jenis gaya belajar yaitu visual, auditori dan kinestetik. Menurut Bobbi De Poter & Mike Hernacki, berdasarkan arti katanya, Gaya belajar visual adalah gaya belajar dengan cara melihat, mengamati, memandang, dan sejenisnya. Kekuatan gaya belajar ini terletak pada indera penglihatan. Orang dengan gaya belajar visual senang mengikuti ilustrasi, membaca instruksi, mengamati gambar-gambar, meninjau kejadian secara langsung, dan sebagainya.
Ciri-ciri sifat dan kebiasaan yang menonjol dari tipikal orang dengan gaya belajar visual diantaranya adalah cara berbicara yang cenderung cepat, senang membuat perencanaan untuk jangka waktu yang panjang, sangat teliti sampai pada hal-hal yang bersifat mendetail, lebih mudah mengingat apa yang dilihat daripada apa yang di dengar, tidak mudah terganggu dengan keributan ketika membaca, lebih suka membaca sendiri daripada dibacakan orang lain, sering bercorat-coret ketika sedang menerima telepon atau pun rapat, dan lainya.
Gaya belajar yang kedua adalah gaya belajar auditori, sesuai dengan namanya auditori yang berkaitan dengan pendengaran maka gaya beajar auditori adalah gaya belajar yang meletakan indra penglihatan sebagai kekuatan belajarnya. Bagi mereka, informasi dapat lebih mudah diserap dengan mendengar diantaranya melalui cermah, radio, pidato, diskusi, melalui nada lagu/musik dsb.
Ciri-ciri sifat dan kebiasaan yang menonjol dari tipikal orang dengan gaya belajar auditori diantaranya adalah saat bekerja sering berbicara sendiri, mudah terganggu oleh keributan di sekitarnya, sering menggerakan bibir dan mengucapkan secara lisan terhadap buku yang sedang dibaca, senang membaca dengan keras dan mendengarkan sesuatu, merasa kesulitan untuk menulis tapi lebih mudah untuk bercerita, lebih mudah belajar dengan mendengarkan dan mengingat informasi dari apa yang di dengarnya, suka berbicara dan berdiskusi dan menjelaskan sesuatu dengan panjang lebar.
Gaya belajar yang ketiga adalah gaya belajar kinestetik yang berkaitan dengan gerakan. Gaya belajar ini mensyaratkan penerimaan informasi melalui indra perasa dan gerakan fisik. Maksudnya belajar akan lebih optimal jika melibatkan indra perasa salah satunya dengan menyentuh dan gerakan-gerakan fisik diantaranya dengan bergerak, berjalan, mengambil tindakan, meraba dsb. Orang dengan gaya belajar ini akan lebih mudah belajar dengan praktik secara langsung.
Ciri-ciri sifat dan kebiasaan yang menonjol dari tipikal orang dengan gaya belajar kinestetik diantaranya adalah cenderung lambat dalam berbicara, menyentuh orang lain untuk mendapat perhatian mereka, menghafal dengan cara berjalan dan melihat, menggunakan jari sebagai penunjuk ketika membaca, banyak menggunakan isyarat tubuh, tidak dapat duduk diam untuk waktu yang lama, menyukai permainan yang menyibukan dan lainnya.
Dengan mengetahui gaya belajarmu kamu sangat berpotensi untuk menjadi unggul terhadap bidang-bidang yang kamu sukai.