Bersabar dan Tunggulah Barang Sejenak
Semua itu menandakan bahwa beban hidup Anda yang seberat apapun dapat hilang dan berubah menjadi kebahagiaan, bahkan kesengsaraan hidup pun pasti akan berakhir pada kehidupan yang aman, tenteram dan menjanjikan masa depan yang gemilang. Jangan bersedih, setiap orang tentunya memiliki masalah hidup, entah orang kaya, orang miskin, semua pasti akan kebagian ujian dari Nya. Ujian yang datang dalam hidup ini tentunya akan menguatkan diri ini, Ketika memberikan ujian Tuhan tentu telah menyiapkan jalan keluarnya.
Sesungguhnya kesedihan yang berlarut larut hanya akan menggerogoti tubuhmu dan menjauhkanmu dari solusi, janganlah engkau berputus asa ketika kecemasan ataupun keresahan datang, Tuhan selalu bersama orang orang yang bersabar. Kita yang memiliki tubuh sehat dan normal harusnya bersyukur, masih banyak dari saudara saudara kita yang tidak memiliki keberuntungan seperti yang kita milki. Terkadang manusia memang selalu diliputi sifat tergesa gesa, segala sesuatunya diputuskan dengan terburu buru tanpa berfikir jernih sebelumnya. Terkadang sifat inilah yang menjerumusan manusia kepada kehidupan yang akan membawa kesengsaraan dalam hidupnya.
Namun kasih sayang Tuhan benar benar tak terputus, selalu ada tangan Tuhan yang membantu dalam kesulitan apapun. Kuncinya satu kita tak boleh menyerah dan berputus asa, saat putus asa hidup kita benar benar sudah tamat, segala jalan keluar seolah olah tertutup, dan kita akan merasa semakin tenggelam. Saat paling dekat dengan jalan keluar adalah ketika telah terbentur pada putus asa. Laa Tahzan itulah pesan Tuhan kepada hambanya yang mengharapkan rahmat dan barokahnya.
Kita sudah melihat begitu banyak orang sukses di dunia ini dan salah satu kesamaan yang mereka miliki adalah sifat sabar yang selalu menyertai setiap langkah dan kinerjanya, tanpa sifat tersebut, mustahil seseorang dapat sukses dalam berkaya. Sabar merupakan pondasi dan pilar yang sangat dibutuhkan unuk bertahan dan menghadapi segala tantangan, Sabar memang sulit, sabar memang pahit ya itu benar, tapi dalam hidup ini kau hanya perlu bersabar sedikit lagi, sedikit lagi dan sedikit lagi